Friday, January 7, 2011

2010-2011

review tahun 2010 :
aku ingat akhir tahun 2009 yang lalu, aku menulis beberapa wish-ku untuk tahun 2010 di notes HP. sekarang sudah agak lupa apa saja yang kutulis. beberapa wish tercapai, dan pasti ada beberapa pula yang belum tercapai. yang pasti tahun 2010 ini lebih baik daripada tahun 2009. lebih baik dalam segala bidang kehidupanku. aku ingat tahun 2008 dan 2009 itu masa-masa yang ga enak. beberapa hari setelah aku ultah selalu saja ada masalah besar, sampai kadang rasanya ga kuat. untunglah aku masih bisa melewati semuanya. dalam hal diriku, pribadiku, seorang temanku berkata bahwa aku yang sekarang berbeda dengan aku yang dulu, yang sekarang lebih friendly dan ceria. thanks God telah membawa keceriaan dan kebahagiaan dalam tahun 2010. aku yakin ini semua ga lepas dari kedekatan dengan Tuhan. mungkin beberapa kelakuanku masih buruk dan kurang berkenan, aku minta maaf pada semua orang yang sengaja maupun tidak sengaja pernah aku sakiti. semoga untuk ke depannya aku bisa menjadi manusia yang lebih baik, lebih berguna, dan lebih dewasa.

resolusi tahun 2011 :
aku lupa untuk menuliskan resolusiku beberapa hari sebelum tahun 2011. sekarang pun bila ditanya apa resolusiku, aku bingung. tetapi jangan dianggap aku tidak punya tujuan. tujuan utamaku masih tetap sama seperti tahun-tahun sebelumnya yaitu membahagiakan orang tua dan lebih dekat dengan Tuhan. hanya itu. dalam membahagiakan orang tua, yang bisa kulakukan adalah dengan kuliah sebaik-baiknya, lulus menjadi sarjana, bisa menjadi orang yang mandiri dan membanggakan, bisa jadi panutan untuk adik. dalam rangka lebih dekat dengan Tuhan, bisa kulakukan dengan doa malam,  ingat Tuhan saat senang dan sedih, dan banyak-banyak terima kasih dan bersyukur.

"Dalam mencapai kekayaan duniawi, mudah saja, kita tinggal mengukur kemauan dan kemampuan diri, lalu berusaha, dan semuanya akan kita dapatkan. Tetapi dalam mencapai kekayaan surgawi, itu bergantung dari pribadi kita, apakah kita sanggup menahan segala godaan. bagaimana hati dan pikiran kita bisa menjadi satu kesatuan untuk mengecilkan ego kita. dan pada akhirnya kita bisa menerima apa adanya kita sebagaimana menerima kehidupan kita, baik maupun buruknya."

1 comment:

Elliana said...

apix2 cha... heheee
dpt kata2 dr mana tu yg text warna biru?

btw uda ada fto2ny y blog mu ^^ wkakaa